KMAN VI Berakhir, Abdon Nababan : Kita Akan Mempercepat Pencapaian Cita -Cita Masyarakat Adat

Kabar
Peserta KMAN VI Saat Goyang Yosim Pancar Bersama Ketua Panitia Sekaligus Bupati Jayapura Matius Awoitauw.
Peserta KMAN VI Saat Goyang Yosim Pancar Bersama Ketua Panitia Sekaligus Bupati Jayapura Matius Awoitauw.

Sentani, MC KMAN VI –  Abdon Nababan yang kembali dipercaya sebagai Ketua Dewan Penasehat Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (Damanas) mengatakan, 19 tahun bersama aman memberikan pelajaran tersendiri bagi perubahan masyarakat adat di Nusantara.

Dikatakan, menjadi pemimpin di Aman, kita akan banyak bersentuhan dengan kepentingan, sehingga perlu membangun komunikasi guna  kepentingan bersama .

“Pesan saya kuasai cara  berkomunikasi dengan baik sesama pengurus sehingga kami tidak berbenturan dengan kepentingan ,” ungkap Abdon Nababan pada acara penutupan Kongres Masyarakat Adat Nusantara ke-VI (KMAN VI) 2022 di Tanah Tabi, Minggu (30/10/2022).

Abdon menambahkan kita akan bersama – sama dalam gerakan masyarakat adat yang ada saat ini, harus mendukung pengurus yang ada dalam segala suka dan duka yang ada saat ini.

“Saya tidak akan kemana, saya akan bersama masyarakat adat dan saya akan kembali tunduk kepada kepemimpinan saat ini ” ujar Abdon Nababan.

Di organisasi AMAN  punya dua ribu lebih komunitas masyarakat adat  dengan juta anggota.

Dengan organisasi yang cukup besar ini, pihaknya akan mempercepat pencapaian cita -cita masyarakat adat, di bawah kepengurusan besar yang ada .

“Terimakasi banyak kepada seluruh pengurus dan panitia lokal yang saya mengucapkan terimakasih ” tuturnya.

Di kesempatan sama, Sekretaris Jendral  (Sekjen) AMAN  terpilih Rukka Sombolinggi memberi apresiasinya kepada Ketua Panitia yang juga Bupati Jayapura Mathius Awoitauw,SE,M.Si yang telah memberikan ruang bagi masyarakat adat untuk menyelenggarakan Kongres Masyarakat Adat Nusantara VI di Tanah Tabi.

“Ini merupakan sebuah kebanggaan bagi masyarakat Adat, seorang anak adat memberikan dirinya berdedikasi untuk mensukseskan KMAN VI di Tanah Tabi Papua,” tuturnya.

Sebelumnya kami memikirkan kongres di Papua bahwa akomodasi mahal, tapi kita bisa dan kita bisa sampai di sini di tanah Papua kita menyatakan bahwa kita masih ada.

Usai seremoni penutupan KMAN VI, dilanjutkan dengan menari lemon nipis bersama Ketua Panitia KMAN VI Nasional dan juga Bupati Jayapura Mathius Awoitauw di lapangan stadion Barnabas Youwe Sentani Kabupaten Jayapura.

Sumber: MC KMANVI Kab. Jayapura

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *